Sembilan Atlet PON Ikut Meriahkan Upacara Hut Ke-79 RI Dilapangan Padi Sports Center Suvarna Sutera

    Sembilan Atlet PON Ikut Meriahkan Upacara Hut Ke-79 RI Dilapangan Padi Sports Center Suvarna Sutera
    Sembilan atelit PON saat melakukan atraksi kesenian Pencak Silat

    TANGERANG – PT. Mega Darma Yudha dan Suvarna Sutera menggelar upacara Hari Ulang Tahun Ke-79 Republik Indonesia yang dihadiri oleh warga claster perumahan Suvarna Sutera, upacara tersebut berlangsung khidmat dan meriah di lapangan Padi Sports Center Suvarna Sutera Sindang Jaya Kabupaten Tangerang Banten."Sabtu (17/8/2024)

    Disela sela rangkaian upacara, sembilan atlet seni pencak silat PON ke 21 Banten ikut hadir memeriahkan Hut ke-79 Republik Indonesia yang diselenggarakan dilapangan Padi Sports Center Suvarna Sutera, dengan pertunjukan atlet seni pencak silat, dapat menambah warna dan keberagaman dalam perayaan serta memberikan kesempatan untuk memperkenalkan dan mengapresiasi budaya Indonesia di mata dunia.

    Sembilan Atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) asal Kota Tangerang akan bertanding di PON Aceh pada September mendatang mewakili Provinsi Banten, sementara itu H.Misnan., SH dipercayai oleh Provinsi Banten untuk menjadi Manager Atlet pencak silat PON Ke-21 Provinsi Banten tahun 2024. Dan Suvarna Sutera terpilih oleh Provinsi Banten sebagai tempat pemusatan latihan atau camp atlet pencak silat PON tahun 2024.

    Selain itu, upacara Hut Ke - 79 Republik Indonesia tahun ini, melibatkan tiga BUJP yaitu MDY, BGS dan TRS yang yang bertugas di areal Suvarna Sutera, adapun pembawa baki Dian Novita Sari Selaku Secwan dan pasukan pengibar bendera yakni Faisal, Angga dan Abdul Mushohip dari PT. Mega Darma Yudha. Dan Inspektur Upacara Kapten Arhanud Purnawirawan Sukiman yang bertugas selaku pengawas keamanan di Suvarna Sutera. 

    Bahwa perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi seluruh elemen masyarakat untuk terus berkontribusi positif bagi kemajuan Bangsa dan Negara. 


    Sebagai inspektur upacara Sukiman berharap, seluruh anggota keamanan baik dari MDY, BGS, dan TRS yang bertugas menjaga keamanan di areal perumahan suvarna Sutera dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan amanah sesuai arahan pimpinan. 

    Sebagaimana kita ketahui, salah satu tujuan bernegara dalam Pembukaan UUD Tahun 1945 adalah “mencerdaskan kehidupan bangsa”. Tujuan bernegara tersebut, merupakan tugas kita semua dan tidak semata-mata tugas Pemerintah." Ucapnya (Hadi)

    atlet pon upacara hut ri ke-79 suvarna sutera
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Tasyakuran HUT RI ke-79: Kapolsek Cisauk...

    Artikel Berikutnya

    Sambang Kamtibmas, Polsubsektor Giat Patroli...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sub Satgas Penyelundupan TNI Gagalkan Berbagai Aksi Ilegal di Perbatasan Wilayah Indonesia
    Kapusjaspermildas TNI Buka Pertandingan Futsal Antar Staf Umum Mabes TNI Tahun 2024
    34 Ribu Pegawai ATR/BPN Siap Jadi Duta Informasi Kebijakan Pemerintah
    34 Ribu Pegawai ATR/BPN Siap Jadi Duta Informasi Kebijakan Pemerintah
    Menteri ATR/BPN Nusron Wahid: Tingkatkan Pelayanan Publik yang Cepat dan Bersih

    Ikuti Kami