Peringati HUT Humas ke-73, Polresta Bandara Soetta Gelar Donor Darah Secara Serentak

    Peringati HUT Humas ke-73, Polresta Bandara Soetta Gelar Donor Darah Secara Serentak

    TANGERANG - Personel Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menggelar donor darah di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang, Banten pada Rabu (30/10) siang.

    Kasi Humas Polresta Bandara Soetta Ipda Septian Wahyudi mengatakan, kegiatan itu dalam rangka menyambut HUT Humas Polri ke-73 yang jatuh pada hari ini 30 Oktober 2024.

    Septian menjelaskan, pada aksi kemanusiaan itu pihaknya menerjunkan sebanyak 24 personel yang terdiri dari pada pejabat utama dan perwira serta jajaran Humas Polresta Bandara Soetta.

    Selanjutnya, aksi kemanusiaan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Polresta Bandara Soetta terhadap masyarakat, khususnya yang membutuhkan darah.

    Dia menilai, selain bermanfaat bagi kesehatan pendonor, setetes darah juga sangat penting bagi kelangsungan hidup seseorang khususnya pasien yang sedang menjalani perawatan medis di rumah sakit.

    "Tugas polisi bukan hanya dalam penegakan hukum dan menjaga harkamtibmas, namun juga dalam upaya kemanusiaan, " kata Septian di lokasi kegiatan.

    Harapan di usianya ke-73 pada tahun 2024 ini, Humas Polri dapat semakin dipercaya dan jaya dalam mendukung program Indonesia Maju.

    "Kami berharap setetes darah kami untuk kemanusiaan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, " harap Septian.

    *Arahan Kapolresta Bandara Soetta*

    Terakhir, Septian menyampaikan bahwa aksi donor darah yang dilakukan pihaknya tersebut selaras dengan arahan dan atensi dari Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu.

    "Arahan Bapak Kapolresta agar setiap personel senantiasa berbuat baik dan tulus dalam melayani masyarakat baik dalam keadaan suka maupun duka, " tandas Septian. (Humas/Hadi)

    hut humas ke-73 polresta bandara soetta donor darah
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Melalui Sambang, Bhabinkamtibmas Desa Bojongkamal...

    Artikel Berikutnya

    Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan: Perhatian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Nobar Kegiatan Pemberian Penghargaan Kasad untuk Kampung Pancasila 2024
    Sub Satgas Pemberantasan Narkoba Berhasil Gagalkan Peredaran 20 Kg
    Pangdam XII/Tpr Serahkan 6,2 Kg Sabu dan 700 Butir Happy Five ke BNN Kalbar
    Arus Mudik Nataru 2024-2025, Polri : Situasi Aman dan Terkendali

    Ikuti Kami